Rumah Makan Sendang Raos Trawas
Mojokerto, merupakan rumah makan langganan keluarga saya. Kami sudah menjadikan
rumah makan tersebut langganan sejak tahun 2009. Sudah sekitar sepuluh tahun
lamanya, dari mulai saya masih kuliah sampai sekarang sudah bekerja. Keluarga
kami tak pernah bosan ke sana, meskipun menu makanannya tidak banyak. Kamipun
kalau memesan ya, itu-itu saja. Namun, kami selalu senang ke sana, sebagai
tempat penyegaran bersama keluarga.
Sebelumnya, saya sudah menuliskan
mengenai rumah makan Sendang Raos Trawas ini di sini. Nah, saya akan
memperbarui tulisan saya, karena bangunannya ada beberapa perubahan. Tapi,
untuk suasana tetap menyenangkan ya.
Rumah Makan Sendang
Raos, Tempat Makan Enak dan Menyenangkan di Trawas
Selain karena masakannya, di
Sendang Raos juga memberikan pelayanan berupa pemandangan yang menyenangkan.
Kawasan Trawas merupakan kawasan pegunungan, sehingga hawa sejuk dan dingin
sudah tak usah diragukan lagi. Nilai plus dari Sendang Raos, rumah makan ini
langsung menghadap ke arah gunung serta tanaman hijau yang memanjakan mata.
Selain gunung dan tanaman hijau,
Sendang Raos memiliki wilayah yang luas. Berada di sini sangat leluasa,
terlebih lagi disediakan pendopo-pendopo di beberapa titik untuk makan kalau
tidak mau makan di ruang utama. Sayangnya, ada beberapa pendopo yang rusak atau
terbengkalai belum dibetulkan lagi.
Ibu dan bapak, seringnya ke sini
usai makan langsung rebahan dan tidur. Itu kalau kami datang di hari biasa,
bukan weekend atau tanggal merah.
Yah, kalau hari libur sudah dipastikan sangat ramai. Kalau hari biasa tidak
terlalu ramai, sehingga makan di sini cukup santai.
Tempat Makan Bersama;
Pertemuan
Selain pendopo dan ruang utama,
di Sendang Raos kini dibangun ruangan khusus untuk pertemuan atau kegiatan
makan bersama. Tentunya, ruangan ini disewakan atau kita harus mengeluarkan
uang lebih untuk kegiatan lebih privasi.
Jadi, sangat cocok untuk kamu
yang pekerja kantoran ingin makan bersama orang-orang kantor dan membutuhkan
ruangan khusus sembari rapat, hehe.
Makanan Sederhana dan
Rumahan
Kami ke sini hanya memesan dua
tiga menu, yakni: gurami bakar, ayam bakar dan cah kangkung. Nah, ketiga menu
tersebut andalan kami. Dan untuk gurami, merupakan menu andalan di Rumah Makan
Sendang Raos ini. Di depan bangunan
utama, terdapat kolam-kolam yang berisi gurami segar dan besar.
Rasa dari gurami bakarnya enak
begitu pula dengan ayam bakarnya. Untuk ukuran ayam bakarnya memang tidak
besar, tetapi cukup untuk dua orang. Sambalnya merupakan sambal tomat yang
ditaruh di cobek kecil dan rasanya tidak terlalu pedas. Dulu, ketika awal-awal
ke sini ada sambal kecap dengan bawang putih goreng. Sayangnya, sekarang sudah
tidak ada.
Untuk cah kangkungnya, sangat
rokomendasi untuk dibeli. Rasanya enak dan masih gurih, padahal sudah layu atau
matang. Saya dan ibu sampai penasaran kenapa cah kangkungnya enak dan gurih
seperti itu.
Untuk minuman, di Sendang Raos
menyediakan es beras kencur dan es sinom, kalau ingin mencoba variasi lain
selain teh atau jeruk.
Nilai plus lagi di rumah makan
ini yakni pelayanannya cepat, mau seramai apa pun. Pelayanannya pun ramah,
begitu pula Wak Cuk, pemilik rumah makan ini. Kalau beruntung, kamu bakalan
bertemu beliau di kasir.
Di depan rumah makan ini,
terdapat warung-warung kecil untuk ngopi. Kalau kamu ingin mencoba suasana
lain, bisa banget ke sini.
Selamat makan!
Waaaaahhh,, jadi kangen ke Trawas, Malang, Blitar.. Ooohhh hometown.
ReplyDeleteBeteweii, Mbak Wulan tambah cuwantiiikk pakai hijab dooongg ^^