Tempati Surabaya, Tempat Nongkrong Baru yang Eksklusif




Tempati Surabaya, Tempat Nongkrong Baru yang EksklusifDulu, saya pikir foodcourt itu hanya ada di mal-mal saja. Tetapi, sejak saya bekerja di bidang kuliner, saya tahu bahwa foodcourt tak hanya ada di mal saja. Foodcourt pun ada tempat-tempat sendiri – tidak jadi satu dengan mal -. Bahkan, baru-baru ini banyak tempat sejenis yang bermunculan di Surabaya.

Sebelumnya, saya tahunya itu Makmu. Ternyata masih banyak lagi tempat semacam Makmu ini. Ada tiga  foodcourt baru di Surabaya, salah satunya Tempati yang berada di Ngagel, Surabaya.

Tempati memiliki beberapa stall, kurang lebih ada 5-6 stall. Di antaranya, Tempati Kitchen, Kono Coffee, Pupu Bowls, Delichoux, Silly Slice dan Silly Scoop. Saya yang saat itu mendapat tugas meliput sekaligus memotret tempat ini, sehingga saya bisa berfoto di sini.

Memang, selain banyak pilihan makanan, di Tempati pun disediakan spot-spot foto yang instagramable pastinya membuat teman-teman betah dan nyaman di sini. Meskipun, bagi saya Tempati merupakan foodcourt untuk kalangan menengah ke atas, sehingga harga-harga makanan di sini agak menguras kantong. Untungnya, saya datang ke sini dalam rangka bekerja, sehingga makanan yang saya pesan kantor yang bayarin – xoxo.