Ingin rasanya menjelajahi setiap sudut Kabupaten Mojokerto, terutama mengenai kafe yang semakin menggurita. Apa daya, kemampuan belum sepenuhnya bisa melakukan itu. Sejauh ini, saya menjelajahi kafe yang ada untuk bekerja atau menulis, bukan sekadar duduk dan mengobrol bersama teman.
Melihat cuaca Mojokerto yang mulai cerah dan mumpung masih halangan untuk salat, maka saya mendatangi Dimensi Kopi Trawas yang selama ini menjadi incaran saya. Lalu, adik saya ikutan, padahal rencana ingin berangkat seorang diri.